Pernah dengar radio yang siaran di internet secara streaming ?, ok kali ini kita akan mencoba membuat sebuah streaming server yang mampu memutar Mp3. Yap, kita akan membuatnya diatas mesin windows, mungkin lain waktu saya akan bikin tutorialnya untuk Streaming Mp3 yang berjalan di atas mesin Unix, atau Linux.
Dalam membuat streaming server yang mampu memutar mp3 di Windows kita akan membutuhkan 2 program yaitu: Icecast2 dan Ezstream silahkan download keduanya pada link berikut ini http://www.icecast.org/
Setelah kita download maka lanjutkan dengan instalasi Icecast2 sampai selesai, adapun tampilan GUI dari Icecast2 adalah seperti gambar dibawah ini:
Secara default Icecast2 akan running pada port 8000, kita bisa memodifikasinya dengan mengedit file konfigurasi Icecast2 dengan meng-klik menu configuration, kemudian edit configuration, carilah baris dengan tag port, kemudian gantilah dengan port yang kita sukai, saya akan menggunakan port 8001 untuk percobaan kali ini. Edit juga beberapa hal yang mungkin kita rasa perlu. Setelah itu start kembali Icecast2 dan kemudian buka browser kesukaan anda dan ketikkan alamat http://localhost:8001 pada Url Address browser. Jika muncul tampilan seperti ini pada browser maka Icecast2 sudah berjalan sesuai pada port yang kita inginkan.
Langkah selanjutnya adalah membuat feeder/source agar Icecast2 mem-broadcast MP3 pada Url tersebut. Ekstraklah Ezstream pada folder yang anda sukai, untuk percobaan ini saya akan mengekstrak Ezstream pada folder dimana koleksi Mp3 saya berada. Kemudian di dalam folder Ezstream tersebut, buatlah sebuah file dengan nama my_mp3.xml, dan isi file tersebut adalah sebagai berikut:
<ezstream>
<!--
Ini adalah alamat Mp3 stream yang nantinya bisa diakses oleh user
-->
<url>http://localhost:8001/MyMp3</url>
<!--
Ini adalah password agar Ezstream bisa komunikasi dengan Icecast2
Sesuaikanlah dengan password pada file konfigurasi Icecast2
-->
<sourcepassword>hackme</sourcepassword>
<format>MP3</format>
<!--
Ini adalah file playlist nantinya Ezstream akan memutar mp3
berdasarkan list ini, deretan lagu sebaiknay full-path
-->
<filename>my_mp3_playlist.txt</filename>
<stream_once>1</stream_once>
<shuffle>1</shuffle>
<!--
Setting selanjutnya adalah Deskripsi tampilan pada portal Icecast2
Editlah sesuai dengan kemauan anda
-->
<svrinfoname>My Mp3</svrinfoname>
<svrinfourl>http://josescalia.blogspot.com</svrinfourl>
<svrinfogenre>All Genre</svrinfogenre>
<svrinfodescription>My Mp3 Streaming Server</svrinfodescription>
<svrinfobitrate>128</svrinfobitrate>
<svrinfochannels>2</svrinfochannels>
<svrinfosamplerate>44100</svrinfosamplerate>
<svrinfopublic>0</svrinfopublic>
</ezstream>
Setelah itu langkah selanjutnya adalah: buatlah sebuah file batch yang bernama ezstream_my_mp3.bat, file ini akan secara otomatis membuat file playlist dan sekaligus menjalankan ezstream. Berikut ini adalah isi file tersebut.
@echo off
set CURRENT_DIR=%cd%
set PLAYLIST_FILE=my_mp3_playlist.txt
set CONFIG_FILE=my_mp3.xml
set MP3_PATH=E:\Private\MyMp3
::delete current playlist
if exist "%CURRENT_DIR%\%PLAYLIST_FILE%" goto delCurrPlayList
echo Cannot find current playlist..
echo Processing to create new one..
:delCurrPlayList
del "%CURRENT_DIR%\%PLAYLIST_FILE%"
::Create new playlist
dir %MP3_PATH%\*.mp3 /s /b > "%CURRENT_DIR%\%PLAYLIST_FILE%"
::let's stream it out
ezstream.exe -c "%CURRENT_DIR%\%CONFIG_FILE%"
Yang harus diperhatikan pada isi batch file tersebut adalah 5 baris pertama dimulai dari baris ketiga yaitu PLAYLIST_FILE adalah file playlist yang kita deskripsikan pada file my_mp3.xml, Kemudian CONFIG_FILE adalah file my_mp3.xml, dan terakhir MP3_PATH adalah lokasi path seluruh file Mp3 file kita. Setelah selesai langsung kita eksekusi file ezstream_my_mp3.bat dengan cara men-double klik hingga ada muncul windows console seperti gambar berikut ini:
Jika sudah seperti ini maka, Ezstream sudah berkomunikasi dengan server Icecast2 dan sedang memutar lagu sesuai dengan playlist yang ada. Kemudian akseslah browser anda pada alamat url : http://localhost:8001/ jika tampilan portal Icecast2 seperti gambar dibawah ini, maka kita sudah berhasil membuat streaming server.
Mari kita tes sama-sama streaming server kita ini, kliklah tulisan M3U, dan secara langsung akan mendownload playlist m3u yang bisa kita mainkan langsung di media player seperi Winamp. Atau bukalah Windows Media Player dan kemudian pilih file lalu pilih Open URL dan ketikkan alamat ini pada dialog yang muncul http://localhost:8001/MyMp3.mu
Semoga Bermanfaat
Menteng, 1 November 2010
Thnks
Josescalia
3 comments:
trus klo streamingannya mo kita masukkin ke blog caranya gimana, bro????
1. anda harus punya server dengan IP atau domain static yang bisa membroadcast streaming tersebut.
2. kemudian bikin script yang berisi flash player atau WMP player for browser dan masukkan URL Stream radio kedalam konfigurasinya. contoh2 stream-radio-web-player diantaranya adalah :
- FFMP3 [http://ffmp3.sourceforge.net/]
- AXDT [http://axdt.org/]
thnks
Josescalia
bung mojo yg keren... please konsep berjalannya bluetooth di hp dunkz...
Post a Comment